Dari Sukamade ke Alas Purwo, saya
sempatkan mampir dulu ke dua tempat yang tidak kalah bagusnya, Pantai Grajagan
dan Pantai Mangrove Bedul. Selama perjalanan kami kembali melewati perkebunan
cokelat sembari membawa oleh-oleh buah cokelat. Selain itu kami disuguhi pemandangan
hutan yang menyejukkan mata. Hutan yang mendominasi perjalanan kami adalah
hutan jati yang sebagian besar tampak meranggas di musim kemarau ini.
Untuk destinasi pertama saya,
adalah Pantai Grajagan yang merupakan salah satu tim pantai selatan yang
terletak di Kec. Purwohrjo. Hmm… sepertinya sudah bisa ditarik kesimpulan ya,
pantai selatan Banyuwangi memang luar biasa oke! Pantai Grajagan ini merupakan
pintu gerbang dari Pantai Plengkung atau G-Land, serta cocok juga buat surfing,
namun katanya hanya peselancar professional saja yang cocok surfing di sini.
Pantai Grajagan yang mengingatkan
pada masa kecil saya ini memiliki pantai yang bersih dan Indah. Selain itu
terdapat wahana bermain untuk anak-anak, serta tiga goa buatan peninggalan Jepang.
Letak Goa ini berada di dataran bukit.
![]() |
Taman dan tempat parkir yang rindang dan nyaman |
![]() |
Bagian kepala ikan lumba-lumba yang malang |
Saya sempat penasaran mencari
goa-goa tersebut. Saat itu suasana di pantai sedang sepi sekali. Hampir tidak
ada orang, karena saat itu bukan hari libur. Kami berhasil menemukan salah satu
goa yang berada di bawah bukit.
Selanjutnya kami melanjutkan untuk mencari dua
goa yang lain. Kami berhenti sejenak di salah satu sisi bukit dan menikmati
pemandangan pantai yang sangat Indah.
![]() |
pemandangan yang luar biasa eksotis dari atas bukit |
Lalu kami melanjutkan pendakian dan entah
kenapa, pada saat saya dan suami berusaha mencari dua goa sisanya, kami
merasakan suasana yang spooky di jalur bukit tersebut. Perasaan saya sangat
tidak enak pada saat hampir mencapai puncak. Kami menemukan situs yang dibatasi
dengan besi. Kami bergidik, dan memutuskan untuk turun
karena perasaan kami benar-benar tidak enak saat itu. Jalur yang kami lalui
terasa lama tidak dijamah dan saya merasa seseorang ada di belakang saya. Kami
pun ingin segera sampai di bawah.
![]() |
spooky track |
Sesampainya di bawah, perasaan
kami lega luar biasa. Kami pun menikmati sekali lagi pantai yang Indah ini.
Selanjutnya kami bergegas menuju destinasi yang sangat cocok untuk melepas stress
: Pantai Bedul.
No comments:
Post a Comment
Note: only a member of this blog may post a comment.